Potensi Wisata Bahari dengan Kapal Motor (KM) Dorolonda
Beberapa waktu lalu, tepatnya bulan Febuari banyak sekali pemberitaan terkait dengan Seminar Tol Laut yang diadakan di Tanjung Perak, Surabaya. Kegiatan yang dilaksanakan di Kapal Motor Dorolonda (disingkat KM Dorolonda) ini mampu menyita perhatian beberapa media massa, mulai dari cetak maupun daring.
Dampak dari seminar ini bertujuan untuk mengurangi disparitas dan melanjutkan konektifitas antara wilayah Indonesia Barat dan Indonesia Timur. Tentunya program ini sangat positif dalam pemerataan perekonomian Indonesia.
Di tengah banyaknya permberitaan tersebut ada satu yang menyita perhatian saya, yaitu isi dari kapal penumpang KM Dorolonda milik PT. Pelayaran Indonesia atau biasa disingkat Pelni.

Kapal Motor (KM) Dorolonda
Kapal megah ini mampu menampung sekitar 2.000 penumpang dan melayanai rute pelayaran Tanjuk Priok – Tanjuk Perak – Makassar – Bau Bau – Namela – Ambon – Ternate – Bitung. Hal ini menjadi daya tarik bagi masyarakat, terbukti dengan tercapainya kapasitas hingga 80% di setiap pelayaran.
Dalam kesempatan ini, saya diberi kesempatan untuk membedah isi dari KM Dorolonda di sela sela GR kegiatan Seminar Tol Laut.
Interior dan Fasilitas yang di Tawarkan
Beberapa fasilitas yang ditawarkan oleh KM Dorolonda meliputi hall utama yang berisi mini bar, café dan juga live music. Kemudian terdapat fasilitas ruang tidur mulai dari kelas ekonomi hingga eksekutif yang dilengkapi dengan air conditioning (AC).
Untuk ruang tidur kelas ekonomi menggunakan Kasur barak dengan kamar mandi sharing, alias kamar mandi bersama.

Kamar di KM Dorolonda kelas Ekonomi, menggunakan kasur bertipe barak
Untuk ruang tidur eksekutif kelas I, terdapat dua kasur tidur dan juga satu kamar mandi. Sedangkan untuk eksekutif kelas II memiliki empat kasur dengan posisi kasur tangga (atas bawah) dan satu kamar mandi.

Kamar di KM Dorolonda kelas Eksekutif I

Kamar di KM Dorolonda kelas Eksekutif II
Satu lagi, yaitu terdapat pula kelas utama. Kelas ini tidak dibuka untuk umum, biasanya hanya diperuntukan untuk beberapa kalangan tertentu yang sedang mengadakan acara di kapal tersebut.
Uniknya, KM Dorolonda ini selalu mengingatkan adzan selama lima waktu, terutama untuk sholat subuh. Jadi buat temen-temen yang beragama Islam ga perlu takut untuk terlewat sholat karena speaker berbunyi lumayan keras.
Kenyamanan Dipadukan dengan Keindahan Laut Lepas
Walaupun kapal yang saya tiduri satu malam itu hanya bersandar di dermaga, tapi saya bisa membayangkan bagaimana rasanya kalo nantinya kapal ini berlayar ke laut lepas, dihempas angin kencang dipadukan dengan suara ombak yang tertabrak kapal.

Bagian geladak kapal
Kenyamanan yang diberikan turut dilengkapi dengan fasilitas hiburan yang ada, sehingga perjalanan sejauh apapun kita ga akan ngerasa jenuh.
Tarif yang Terjangkau
Kelebihan dari KM Dorolonda lainnya yaitu pada tarif yang sangat terjangkau, karena mendapatkan subsidi dari Kementerian Perhubungan. Menurut informasi yang diperoleh, tarif termahal untuk melaut dengan kapal ini ada di kisaran Rp400.000-600.000 saja.

Area Atas Navigation Deck
Untuk informasi lebih lanjut ataupun terbarunya bisa mengunjungi situs resmi dari PT. Pelni milik KM Dorolonda di https://www.pelni.co.id. FYI, PT. Pelni juga nawarin beragam paket wisata bahari yang bisa coba kamu kunjungi menggunakan kapal laut. Jadi, kalo ada yang punya waktu banyak dan ingin cari pengalaman baru, gaada salahnya buat nyikreuh bareng kapal laut.
Sekian pengalaman yang bisa saya ceritakan, jangan lupa juga untuk berbagi pengalaman kalian setelah mencoba mengarungi lautan dengan kapal laut ini. Tetap ikuti perjalanan kami di setiap postingan berikutnya, terima kasih!
Malasoh infonya
…nerguna bgt
Maaf saya salah ketik…
Maksudnya terimakasih infonya..sangat menolong..
Terimakasih apresiasinya rekan, semoga bisa membantu kalau suatu saat akan menggunakan kapal motor ini :)
Harga tiket utk kls ekonomi ya? Klo kls 1 tau ga berapa?
Menurut informasi terbaru harga tiket Jakarta – Surabaya sebesar 235rb untuk dewasa kak.